![]() |
Bupati Kasmarni saat menghadiri kegiatan prosesi tepuk tepung tawar. (Foto: Istimewa) |
BersamaKitaNews.com, Pekanbaru - Bupati Bengkalis Kasmarni menghadiri upacara adat tepuk tepung tawar yang dilakukan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) di Balai Adat LAMR, Jalan Diponegoro Koto Pekanbaru, Kamis (24/04/2025).
Kegiatan prosesi tepuk tepung tawar merupakan simbol do'a restu dan harapan agar tamu yang datang senantiasa diberkahi keselamatan, kesehatan, dan kesuksesan dalam menjalankan tugas sekaligus bentuk penghormatan kepada Menteri Kehutanan Republik Indonesia Raja Juli Antoni yang merupakan putra daerah Riau.
Selain itu, Prosesi adat ini berlangsung khidmat yang diawali dengan pemberian tepuk tepung tawar oleh Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat LAMR Datuk Seri Raja Marjohan Yusuf dan Ketua Dewan Pimpinan Harian LAMR Datuk Seri Taufik Ikram Jamil.
Dalam kesempatan ini, Ketua Dewan Pimpinan Harian LAMR Datuk Seri Taufik Ikram Jamil, menyampaikan pesan adat yang sarat makna pelestarian lingkungan dan menyerahkan Warkah Petuah Amanah Karhutla kepada Menteri Kehutanan dan Gubernur Riau sebagai bentuk amanah masyarakat Riau dalam menjaga kelestarian hutan dan lahan.

Sementara itu, Menteri Kehutanan Republik Indonesia Raja Juli Antoni juga mengungkapkan rasa haru dan terima kasih atas penghormatan yang diberikan, meskipun saya raga berada di perantauan, tetapi jiwa saya tetap di Riau.
Kemudian, Bupati Bengkalis Kasmarni mengungkapkan rasa bangga dan rasa syukur atas kehadiran di Provinsi Riau, kami harap ini dapat memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, khususnya dalam pelestarian lingkungan dan pengelolaan hutan berkelanjutan.
Kegiatan prosesi tepuk tepung tawar ini dihadiri, Gubernur Riau Abdul Wahid, Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan, Kajati Riau Akmal Abas, Bupati serta Walikota Se-Provinsi Riau, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, dan Tokoh Perempuan.
(Maj/Bkn)