BersamaKitaNews - Berita Terupdate dan Terpercaya

X
playstore
Bersama Kita News
Get it on the Play Store
Simak Berita Terpopuler Hari Ini Di Sini
google-double-clicks

Kepolisian Resor Bengkalis, Sukses Gelar Panen Raya Jagung Serentak Tahap I

Rabu, 26 Februari 2025 | 17.26 WIB | 0 Di Baca Last Updated 2025-02-26T12:57:56Z
Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak sebanyak 36 Polda se-Indonesia.   (Foto: Istimewa)

BersamaKitaNews.com, Bengkalis Kepolisian Resor Bengkalis melaksanakan kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Lahan Kelompok Tani Milenial Desa Pambang Baru Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis, Rabu (26/02/2025).

Sebelum melaksanakan kegiatan panen raya, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan mengikuti Zoom Panen Raya jagung serentak bersama Ketua Bhayangkari Cabang Bengkalis dan tamu undangan.

Dalam arahannya, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K, M.I.K., mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara serentak sebanyak 36 Polda se-Indonesia melalui program swasembada jagung yang dicanangkan oleh Presiden RI melalui Kementerian Pertanian dapat dicapai di tahun 2025 ini.

"Ini merupakan kerjasama antara Kementerian Pertanian dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) untuk mendukung target swasembada pangan Nasional pada tahun 2025," ujar Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K, M.I.K.


Dikatakannya, kita panen jagung ini dengan jenis jagung pipil dengan luas sebanyak 1 hektar dan mari kita dukung ketahanan pangan Nasional melalui berbagai upaya, salah satunya memastikan pelaksanaan program ini berjalan dengan baik di lapangan.

"Dengan adanya panen raya ini, diharapkan bisa meningkatkan produksi jagung, kesejahteraan petani meningkat, ketahanan pangan masyarakat semakin terjamin dan juga bisa mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Bengkalis," pungkasnya.

Kegiatan Panen Raya Jagung ini dihadiri, Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Johansyah Syafri, Kodim 0303 Bengkalis diwakili Lettu Inf. Erli, Kajari Bengkalis diwakili Kasubsi Intel James Sibaho, Ketua PN Bengkalis diwakili Hakim PN Binsar Samosir, Danposal Bengkalis diwakili Sertu Surahman, dan Forkopimda Bengkalis serta Mahasiswa Bengkalis.



(Maj/Bkn)
BengkalisKapolres BengkalisKegiatan
Komentar
Kirim Komentar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini




Bupati Bengkalis





1ㅤBerita Terbaru Update
×