Camat Pinggir saat memberikan kata sambutan sekaligus membuka MTQ Ke-IX Tingkat Desa Pangkalan Libut. (Foto: Muhammad Ajaji/BersamaKitaNews.com) |
BersamaKitaNews.com, Pinggir - Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke-IX Tingkat Desa Pangkalan Libut Tahun 2024, secara resmi dibuka Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si., di Halaman SDN 15 Pinggir, Desa Pangkalan Libut Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, Jum'at (28/06/2024) malam.
Rencananya MTQ ini akan di gelar selama tiga hari, mulai dari pembukaan Jum'at, 28 Juni 2024 hingga penutupan Minggu, 30 Juni 2024. Kemudian acara tersebut berlangsung dengan khidmat, diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an yang disampaikan oleh Qoriah jemputan Ustadzah Umi Pratiwi.
Dalam sambutannya, Pj. Kades Pangkalan Libut Nofrizon, S.Sos., menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir, masyarakat serta panitia yang telah bekerja keras demi terlaksananya acara ini dengan baik.
"Kami selaku Pemerintah Desa Pangkalan Ribut, juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintahan Kabupaten Bengkalis. Ini adalah program unggulan dari Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos, MMP," ucap Pj. Kades Pangkalan Libut Nofrizon, S.Sos., dalam kata sambutannya.
Lebih lanjut Nofrizon, S.Sos., Program ini merupakan Program Bermasa yang sangat membantu dalam segala bidang, salah satunya acara MTQ ini, sebagai salah satu kegiatan positif yang bisa membangun anak-anak kita untuk generasi pencinta Al-Qur'an.
"Kami juga berharap kepada Dewan Hakim yang akan melaksanakan tugas penilaian agar nantinya dapat memberikan penilaian secara objektif," ujarnya.
Adapun Kegiatan MTQ Ke-IX ini, mengusung tema "Merangkai Generasi Muda yang Berlandaskan Al-Qur'an untuk Mewujudkan Desa Pangkalan Libut, Berprestasi dan Madani."
"Semoga acara MTQ ini, terlaksana dengan baik dan kedepannya semakin banyak generasi muda, terkhusus di Desa Pangkalan Libut yang mencintai Al-Qur’an," tandasnya.
Sementara itu, Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si., menyampaikan apresiasi dan mengucapkan selamat dan sukses atas digelarnya Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-IX tingkat Desa Pangkalan Libut Tahun 2024.
"Semoga MTQ Ke-IX ini, berlangsung lancar dan menghasilkan para juara yang berkualitas dan menjadi kebanggaan kita bersama," harap Camat Pinggir.
Masih kata Camat Pinggir, Kegiatan MTQ ini merupakan ajang lomba keagamaan yang harus dijaga kesuciannya, sekaligus sebagai pemicu semangat dan menumbuhkan motivasi untuk membaca, menghafal, mempelajari dan mengamalkan Al-Qur'an sebagai pedoman keselamatan hidup di dunia dan di akhirat.
"Saya mengajak serta menghimbau kepada seluruh masyarakat, mari kita sama-sama mendukung program Pemerintah Kabupaten Bengkalis demi mewujudkan Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera (BERMASA)," pungkasnya.
Usai memberikan kata sambutan, Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si., secara resmi membuka MTQ ke-IX Tingkat Desa Pangkalan Libut Tahun 2024 dan ditandai dengan penekanan tombol sirine yang didampingi oleh Sekcam Pinggir, Pj. Kades Pangkalan Libut, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Ketua BPD Pangkalan Libut, Ketua LAMR Desa Pangkalan Libut, dan Ketua RT / RW Desa Pangkalan Libut.
Kemudian acara dilanjutkan dengan penaikan bendera LPTQ oleh pasukan pengibaran bendera dan di iringi lagu mars MTQ oleh siswa-siswi dari sebuah sekolah di Desa Pangkalan Libut.
(Maj/Bkn)