Camat Pinggir Saat Melepas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 di Halaman Kantor Camat Pinggir. (Foto/Dok: Muhammad Ajaji/BersamaKitaNews.com) |
BersamaKitaNews.com, Pinggir - Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si, melepas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 dari PPK ke PPS di Kecamatan Pinggir yang meliputi 8 Desa dan 2 Kelurahan, yang dilaksanakan di halaman Kantor Camat Pinggir Kabupaten Bengkalis, Senin (12/02/2024).
Dalam sambutannya Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si, menjelaskan bahwa pada tahun ini Pemilihan Pilpres 2024 yang merupakan satu upaya dalam bentuk kegiatan untuk menciptakan kerjasama yang baik.
"Kita kompak dalam tugas negara ini, tentu nya agar bisa kita laksanakan dengan baik dan menjadi sejarah bagi kita semua," ucapnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua yang hadir dalam rangka mensukseskan Pemilu Pilpres 2024 dan beberapa rangkaian ataupun tahapan yang sudah kita laksanakan.
"Kita juga mendapatkan tanggung jawab untuk menyalurkan logistik pemilu dari Kecamatan ke setiap PPS yang berada di desa se-kecamatan pinggir ini," ujarnya lagi.
Tentunya harapan kita semua, agar kotak suara menuju PPS yang berada di desa maupun kelurahan di Kecamatan Pinggir berjalan dengan lancar, tanpa adanya hambatan apapun.
"Saya juga berharap untuk masyarakat Kecamatan Pinggir bisa berbondong-bondong menuju TPS di Hari Rabu, 14 Februari 2024. Siapapun pilihannya, masyarakat bisa dapat menggunakan hak pilihnya," pungkasnya.
Untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses pendistribusian ini, dilakukan pula pengamanan dan pengawalan oleh personel dari Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, S.H, S.I.K, M.H yang diwakili Kabag Ops. Polres Bengkalis AKP Kompol Nurman, S.H, M.H.
Selanjutnya Kabag Ops. Polres Bengkalis Akp. Kompol Nurman, S.H, M.H menyampaikan, bahwa selama kegiatan berlangsung, kami memastikan bahwa proses pendistribusian berjalan aman dan lancar.
"Kolaborasi antara berbagai pihak sangat penting dalam memastikan logistik Pemilu dapat sampai ke tujuan dengan tepat waktu dan tanpa kendala," ungkapnya.
Lebih lanjutnya, saya mohon tolong pastikan seluruh Logistik ini sampai ke setiap desa maupun kelurahan, dan kami juga akan menjaga keamanan Logistik ini dengan baik dan ketat.
"Pelaksanaan Pemilu 2024 di Kecamatan Pinggir dapat berjalan dengan baik dan memenuhi standar demokrasi yang berkualitas," imbuhnya.
Dalam Pelepasan ini dihadiri Personel Kapolres Bengkalis, Kapolsek Pinggir Kompol Darmawan, S.H, M.H yang diwakili Kanit Reskrim Iptu Gerry Agnar Timur, S.Tr.K, S.I.K beserta Anggota, Danposramil Kecamatan Pinggir Pelda Yulihar beserta Anggota, Ketua PPK Kecamatan Pinggir Zulkifli, S.Sos beserta Anggota, Ketua Panwascam Kecamatan Pinggir Marjoni, S.Pd.I beserta Anggota dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa Se-kecamatan Pinggir.
(Maj/Bkn)